Pemkot Bima Akan Gelar Pasar Murah Saat Ramadhan di Lapangan Serasuba

Kota Bima LAWATANEWS

Cegah inflasi saat Ramadan, pemkot bima akan menggelar pasar murah bekerjasama dengan pemerintah provinsi minggu 02/03/23 di lapangan serasuba kota bima

Demi menekan inflasi tinggi jelang bulan Ramadan, Pemkot bima akan melakukan beberapa langkah, salah satunya pasar murah yang bekerjasama dengan pemerintah provinsi. Pasar murah dan operasi pasar disebut menjadi alternatif untuk mencegah inflasi tinggi di bulan Ramadhan.

Pa Mufran selaku sekdis koperindag juga menjelaskan jika pasar murah ini bertujuan untuk mengendalikan dan mengantisipasi kenaikan harga yang terlalu tinggi menjelang puasa dan lebaran.

“Jadi, kalau kita mengadakan yang namanya pasar murah itu tujuannya untuk pengendalian inflasi. Tugas kami mengantisipasi atau mencegah kenaikan harga yang terlalu tinggi,” ucap sekdis koperindag kota Bima.(ik)

1,079 views


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *