Respon Cepat Ditunjukkan Walikota Bima HM. Lutfi , Dengan Meninjau Langsung Lokasi Banjir

Kota Bima LAWATANEWS

 

Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Bima sepanjang siang hingga malam hari, selasa (04/04/2023) tadi malam mengakibatkan banjir di beberapa Kelurahan di Kota bima.

Merespons kejadian tersebut, Wali Kota bima HM. Lutfi bersama Dinsos dan BPBD Kota Bima langsung turun meninjau titik lokasi kejadian, Pada kesempatan ini Wali Kota bima juga meninjau lansung jembatan padolo 1 dan warga korban banjir.

Wali Kota bima menjelaskan bahwa sebelumnya ia telah mendapatkan laporan dari warga. “Kemudian saya langsung bergerak meminta Lurah, Camat, BPBD dan Dinas SOSIAL untuk memeriksa kemudian menghubungi perangkat daerah terkait untuk segera dilakukan tindakan,” terangnya.

Tindakan pertama, disampaikan Wali Kota adalah bagaimana masyarakat terdampak itu dapat teratasi dengan baik. “Setelah itu selesai, saya minta Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota bima juga untuk mencari tahu asal usulnya bagaimana? Karena ini kan sudah tiga kali banjir terus menerus, sehingga segera ditelusuri titiknya di mana. Ujar na

Apa yang dirasakan masyarakat, tentunya kami juga ikut merasakan hal yang sama. Maka saya bersama dinas terkait dan lurah, hari ini menemui masyarakat yang terkena musibah, untuk menampung keluhan dan harapan rakyat,” kata HM. Lutfi Wali Kota bima.(dk)

1,480 views


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *